Pendahuluan
Observasi kelas adalah kegiatan mengamati secara langsung proses pembelajaran yang terjadi di dalam kelas. Secara singkat, tujuan utama observasi kelas adalah untuk meningkatkan kualitas pembelajaran. Dengan mengetahui apa yang terjadi di dalam kelas, kita dapat melakukan perbaikan dan penyesuaian yang diperlukan agar proses belajar mengajar menjadi lebih efektif dan menyenangkan bagi siswa. Pembahasan kegiatan observasi kelas yang akan dipaparkan adalah proses belajar mengajar mata pelajaran matematika kelas 7 dengan materi “Kalimat Matematika dengan Menghubungkan Huruf dan Variabel.”
Pengertian Kalimat Matematika
Kalimat matematika adalah pernyataan yang mengandung informasi matematis dan dapat dinyatakan dengan simbol-simbol atau istilah matematika. Kalimat ini dapat berupa pernyataan yang benar atau salah. Berikut adalah beberapa jenis kalimat matematika:
- Kalimat Aritmetika: Mengandung operasi dasar seperti penjumlahan, pengurangan, perkalian, dan pembagian. Contoh: 3+5=8
- Kalimat Aljabar: Menggunakan variabel dan konstanta. Contoh: 𝑥+2=5 yang menyatakan bahwa nilai 𝑥 adalah 3.
- Kalimat Geometri: Menggambarkan hubungan antara bentuk, ukuran, dan posisi. Contoh: “Jumlah sudut dalam segitiga adalah 180 derajat.”
- Kalimat Logika: Mengandung proposisi yang dapat dinyatakan benar atau salah. Contoh: “Jika 𝑝 adalah bilangan genap, maka 𝑝+2 juga genap.”
- Kalimat Statistik: Menyatakan informasi yang berkaitan dengan data dan analisis. Contoh: “Rata-rata nilai siswa dalam ujian adalah 75.”
Kalimat matematika sering digunakan dalam pembuktian, penyelesaian masalah, dan pengembangan teori matematika. Untuk memahami kalimat ini, penting untuk mengetahui simbol-simbol dan aturan yang digunakan dalam matematika.
Huruf dan Variabel dalam Matematika
Dalam matematika, kita seringkali menemukan huruf-huruf yang digunakan untuk mewakili berbagai macam nilai. Huruf-huruf ini disebut variabel. Sebagai Simbol Pengganti: Variabel adalah simbol atau lambang yang digunakan untuk mewakili suatu nilai yang belum diketahui atau dapat berubah-ubah.
Fleksibilitas: Variabel memungkinkan kita untuk membuat generalisasi dan menyelesaikan masalah yang lebih kompleks. Contoh: Huruf-huruf seperti x, y, z, a, b, c, dan lain-lain sering digunakan sebagai variabel.
Variabel adalah alat yang sangat penting dalam matematika. Dengan memahami konsep variabel, kita dapat lebih mudah memahami dan menyelesaikan berbagai macam masalah matematika.
Observasi Proses Belajar
Bukti pelaksanaan observasi didokumentasi dalam bentuk video yang telah diedit berdasarkan kebutuhan dan sasaran kegiatan apa saja yang telah dilakukan oleh guru berdasarkan kriteria yang telah ditetapkan dalam beberapa indikator keberhasilan dalam proses pembelajaran. Segala kegiatan yang dilakukan oleh guru dicatat dalam lembar instrumen observasi proses pembelajaran. Kegiatan proses belajar yang telah dilakukan oleh guru yang diobservasi dapat disimak pada video berikut:
Kegiatan Pendahuluan
Guru menyiapkan fisik dan psikis murid dengan menyapa dan memberi salam. Menyampaikan rencana kegiatan: mengelola emosional dan kesadaran sosial siswa (KSE) dan menyepakati keyakinan kelas. Menyampaikan capaian dan tujuan pembelajaran yang akan dicapai, mengaitkan materi dengan materi pembelajaran sebelumnya. Serta mengelola KSE siswa untuk fokus pada materi yang akan diajarkan.
Kegiatan Inti
Penguasaan Materi Pembelajaran
Guru menyampaikan materi ajar dengan mencari jawaban pertanyaan pemantik sesuai dengan tujuan. Mengkaitkan materi dengan pengetahuan lain yang relevan, perkembangan iptek, budaya positif dan kehidupan, menyajikan pembahasan materi pembelajaran dengan tepat. Menyajikan materi secara sistematis (mudah kesulit, dari konkrit ke abstrak)
Penerapan strategi pembelajaran yang mendidik
Guru melaksanakan pembelajaran sesuai dengan kompetensi yang akan dicapai. Menggunakan kelompok berbeda (bisa atas dasar gaya belajar murid). Melaksanakan pembelajaran yang menumbuhkan partisipasi aktif murid dalam mengajukan pertanyaan. Melaksanakan pembelajaran yang menumbuhkan partisipasi aktif murid dalam mengemukakan pendapat (mendorong dan menumbuhkan KSE siswa). Guru melaksanakan pembelajaran yang mengembangkan keterampilan murid sesuai dengan materi ajar (menumbuhkan manajemen diri murid). Guru melaksanakan pembelajaran yang memungkinkan tumbuhnya kebiasaan dan sikap positif (nurturant effect ) (Menumbuhkan KSE Siswa). Melaksanakan pembelajaran sesuai dengan alokasi waktu yang direncanakan
Kualitas pembelajaran: manajemen kelas
Guru menciptakan suasana kelas yang kondusif untuk proses belajar mengajar (sesuai dengan kesepakatakn kelas dan KSE). Menerapkan prinsip disiplin positif (reinforcement atau pembentukan perilaku adaptif) dalam menegakkan aturan kelas yang telah disepakati bersama.
Kualitas pembelajaran: dukungan afektif
Mengomunikasikan pesan bahwa guru percaya akan kemampuan semua murid untuk belajar dan berprestasi secara akademik. Memberikan perhatian dan bantuan ekstra kepada murid sesuai dengan kebutuhan belajar setiap murid. Melakukan evaluasi terhadap hasil pekerjaan dan perilaku murid dengan cara yang mendorong murid untuk terus meningkatkan kemampuannya.
Kualitas pembelajaran: aktivasi kognitif dan diferensiasi
Melaksanakan praktik adaptasi pengajaran sebagai respon atas umpan balik dan respon murid terhadap kebutuhan belajarnya. Dapat memberikan konten materi berbeda dalam capaian yang sama di beberapa kelompok (Diferensiasi Konten). Memberi penjelasan dalam kelompok yang berbeda dengan proses diferensiasi yang terstruktur tentang materi pelajaran, serta pemberian contoh tentang cara menerapkannya. (Diferensiasi Proses). Melakukan praktik pengajaran yang mendorong kolaborasi dan komunikasi antar murid dalam konteks memaknai dan memahami materi ajar.
Pembelajaran Literasi Dan Numerasi
Melakukan pengajaran yang mendorong keterampilan literasi murid. Melakukan pengajaran yang mendorong keterampilan numerasi murid.
Pemanfaatan sumber belajar/media pembelajaran
Guru menunjukkan keterampilan dalam penggunaan sumber belajar yang bervariasi. (Diferensiasi Proses). Belum menunjukkan keterampilan dalam penggunaan media pembelajaran. Melibatkan murid dalam pemanfaatan sumber belajar (manajemen diri murid). Melibatkan murid dalam pemanfaatan media pembelajaran (Berpusat pada murid). Menghasilkan kesan yang menarik.
Penggunaan Bahasa yang benar dan tepat dalam pembelajaran
Dapat menggunakan bahasa lisan secara jelas dan lancar (komunikasi efektif), bahasa tulis yang baik dan benar.
Kegiatan Penutup
Proses rangkuman, refleksi, dan tindak lanjut
Memfasilitasi dan membimbing murid merangkum tugas materi pelajaran. (refleksi). Guru menunjukkan aktivitas belajar yang bertujuan meningkatkan pengetahuan dan keterampilan mengajar. Menunjukkan aktivitas untuk mengevaluasi dan merefleksikan praktik pengajaran yang telah diterapkan, terutama dari sisi dampaknya terhadap belajar murid. Guru menerapkan cara, bahan, dan/atau pendekatan baru dalam praktik pengajaran, mulai dari perencanaan, pelaksanaan, sampai evaluasi pembelajaran. Guru melaksanakan tindak lanjut dengan memberikan arahan kegiatan berikutnya dan tugas perbaikan dan pengayaan secara individu atau kelompok.
Pelaksanaan Penilaian Hasil Belajar
Guru melaksanakan Penilaian Produk melalui Projek/ Hasil Produk (Diferensiasi Produk). Melaksanakan Penilaian Pengetahuan melalui tes formatif. Melaksanakan Penilaian sikap siswa; observasi sikap siswa.
Hasil Penilaian
Uraian diatas sebagai pedoman saat tugas pelaksanaan observasi. Selengkapnya hasil observasi dapat dilihat pada laporan berikut.